8 Tips Traveling Bersama Balita

Bayi atau balita yang rewel bisa membuat perjalanan atau liburan Anda menjadi kurang menyenangkan. Berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk menghindari bayi atau balita Anda rewel selamat perjalanan.

  1. Jangan Lupa Bawa Snack Dan Minuman

Bawalah makanan dan minuman sehingga Anda dan balita Anda tetap terhidrasi.

  1. Bawa Banyak Pakaian Ekstra Dan Diapers.

Jika melakukan perjalanan, pakaikan pakaian berlapis yang bisa dilepas jika anak Anda merasa kepanasan, atau dipakaikan lagi jika mereka merasa kedinginan. Biasanya anak yang kedinginan atau kepanasan akan rewel. Dan ingat, baju kotor bisa terjadi sewaktu-waktu, jadi selalu bawa pakaian dan diapers/popok ekstra yang bisa diambil dengan mudah.

  1. Bawa Barang Si Kecil yang Berhubungan Dengan Waktu Tidur

Bawa mainan favorit anak, selimut favorit, bantal favorit, atau boneka favorit sehingga anak Anda akan merasa nyaman. Bawa barang-barang tadi di kendaraan sehingga anak Anda akan mengasosiasikan dengan waktu tidur dan akan membantu anak Anda lebih mudah tertidur. Jangan lupa turunkan tirai di kendaraan yang akan menghalangi sinar matahari. Semua tadi dapat membantu anak Anda menjadi lebih tenang dan dapat tertidur dengan mudah.

  1. Bawa Mainan Favorit Si Kecil

Pastikan Anda hanya membawa mainan yang tidak keras dan tidak memiliki pinggiran yang tajam yang dapat menimbulkan luka jika terjadi sesuatu yang mendadak di perjalanan (misalnya turbulensi atau kendaraan mengerem mendadak). Membawa mainan favorit mereka akan membantu mereka merasa aman dan nyaman, dan tentu saja akan membuat mereka senang di perjalanan.

  1. Jangan Lakukan Perjalanan Lebih Dari 6 Jam.

Duduk di satu tempat dalam waktu yang lama tidaklah sehat bagi kita, begitu juga bagi anak-anak. Jika Anda mengemudi, rencanakan untuk berhenti di tempat pubik yang aman dan memungkinkan Anda untuk berjalan berkeliling sebentar. Rencanakan untuk berhenti di rest area, SPBU, restoran atau mall sepanjang rute, sehingga Anda bisa keluar dari mobil dan juga anak Anda tidak terpaku di kursi mobil selama berjam-jam.

  1. Pertimbangkan Untuk Merencanakan Perjalanan Pada Jam Tidur Anak

Jika melakukan perjalan di waktu jam tidur anak, anak Anda akan mengantuk sesaat setelah masuk mobil.

  1. Selalu Duduk Di Samping Bayi Anda

Anda adalah zona nyaman mereka. Ibu dan ayah adalah segalanya bagi mereka. Jadi jika melakukan perjalalan menggunakan mobil, pastikan salah satu orang tua menyetir, dan yang lainnya menemani anak di kursi belakang. Dengan cara ini, Anda tidak harus sering menengok ke belakang untuk membuat mereka merasa nyaman. Mereka akan nyaman dan merasa aman jika Anda duduk disamping mereka.

  1. Di Perjalanan, Buat Anak Anda Tertarik Perhatiannya Dengan Musik Dan Permainan.

Menyanyikan lagu, meceritakan dongeng, atau buat permainan adalah kunci untuk menarik perhatian anak Anda. Dengan begitu merekan tidak akan mudah bosan dan rewel selama perjalanan.

Pada intinya, jika melakukan perjalanan, entah itu dengan pesawat, kereta, bus, atau mobil, Anda harus mempersiapkan semuanya secara matang. Plan well, pack well, and schedule well.  Anak-anak akan menanti-nanti perjalanan jika Anda menjadikan mereka pusat perhatian Anda. Ingatlah, Anda akan hanya bisa menikmati perjalanan Anda jika anak Anda menikmati perjalanannya. Jadi perhatikan kebutuhan anak Anda dan Anda akan mendapatkan pengalaman perjalanan yang menyenangkan.

Post Tagged with ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Buka Whatsapp
1
Butuh Bantuan?
Hallo...
Anda membutuhkan bantuan?